Jumat, 27 Desember 2019

Berburu Sunset Di Puncak Sriti Pronojiwo

Puncak Sriti mungkin belum se tenar air terjun Tumpaksewu di Pronojiwo Lumajang, tapi sebenarnya masih satu kecamatan, bahkan jarak keduanya nggak sampai 10 km.
Kalau dari pasar pronojiwo ke arah tempursari bahkan cuma -+900 meter saja, jadi bisa jalan kaki atau naik ojek, nanti jalan masuknya pas di sebelah bakso puncak sriti, belum ada gerbang sih, tapi mudah diketemukan kok.
Sebenarnya ini cerita liburan kemaren habis dari air terjun tumpaksewu masih cukup waktu sebelum gelap, namun semua pada kecapean sehingga nggak ada yang mau di ajak. Akhirnya solo trekking lah sekitar pukul 4 sore.
Jalan setapak naik sudah di semen sehingga nyaman dan nggak licin, tapi hanya sampai gazebo saja.
Toilet dan air bersih sudah tersedia, jadi nggak usah khawatir, bahkan listrik sudah tersedia juga.
Kelihatannya nyaman sekali kalau nge camp di sini, best time pas bulan purnama dan musim kemarau, akan terlihat jelas guguran lava dari puncak semeru yang gagah di sebelah utara tempat ini.
Dan bagi yang suka memotret Milkyway ini spot yang sangat bagus Bro..
Ah...kita nikmati video nya sajalah...

https://youtu.be/W6ngyEPUkR0

Rabu, 04 Desember 2019


Mampir ke sini lagi yuk....Taman Nasional Baluran dengan jalan baru yang halus mulus, semakin mantap.

https://youtu.be/6XNk6zBBy28