Hunter Valley
|
Canopi View |
Ini adalah hari kedua di Australia, acara hari ini
adalah mengunjungi kebun anggur yang sangat
luas, yakni Hunter Valley ,ada dua lokasi yang kami kunjungi yakni Hunter
Valley Garden dimana ada sebuah taman yang indah, kemudian Perkebunan anggur
yang luas dimana kita bisa melihat proses pembuatannya, mencicipi beberapa
jenis wine dan pulangnya membawa satu botol wine yang sudah berumur satu tahun.
|
Gerbang Hunter Valley |
Bagi saya perjalanan dari Sydney ke Hunter Valley sendiri sangat menarik. Banyak
tempat menarik di sepanjang perjalanan, jalan raya yang berada di antara bukit
dan hutan yang sengaja di kepras buat jalan cukup menarik perhatian saya,kemudian
juga kota kecil New Castle, sepertinya sama dengan New Castle yang di Inggris ,mungkin
karena dulunya Australia adalah koloni Inggris sehingga banyak nama kota yang
sama.
|
Canopi Garden |
Sejenak kami istirahat
di sebuah pemberhentian,untuk isi bensin, disana terlihat truk truk
besar yang lagi parkir, seru juga melihat model truk nya yang khas dengan ukuran yang super besar besar,terutama
bagian mesinnya, beda sekali dengan model truk jepang yang banyak beroperasi di
tanah air.
|
Wine |
Akhirnya tibalah di Huntervalley Garden, kami disambut
kompleks toko yang banyak menyediakan aneka cokelat,saya Cuma lewat aja,
kemudian langsung menuju sebuah taman tak jauh dari kompleks toko cokelat tadi.sebuah
taman bunga yang indah karena hari itu bunga bunga nampak bermekaran warna
warni,ada beberapa tema di taman bunga ini, ada
patung dengan tema keluarga, ada taman diary, dan masih banyak lagi.
|
Hunter Family Garden |
|
Sudut Taman |
Puas keliling taman perjalanan dilanjutkan ke kebun anggur,
kami makan siang disana dengan hidangan khas, daging kanguru plus kentang yang
telah dihaluskan,tak lupa roti, rasanya memang aneh di lidah,hambar, sehingga
tour leader kami mambagikan sambel ABC yang sengaja dibawa dari Indonesia, ditambah
garam,lumayanlah jadi ada rasanya sedikit.
|
Wine Tasting |
|
Dapat Bagian Satu Botol |
|
Toko Cokelat |
Selesai makan langsung menuju kebun anggur, melihat proses
pembuatan wine, dan tak lupa mencicipi beberapa rasa wine,badan jadi terasa
hangat.
Berikutnya adalah saatnya pembagian satu botol wine masing
masing orang, usia wine yang dibagi adalah satu tahun,lumayan buat kenang
kenangan dari Hunter Valley,hingga saat ini tetap saya simpan.
|
Kebun Anggur |
|
Warna Warni Bunga |